Senin, 21 April 2025

Mendaftar di PDIP, Rusdy Mastura Pastikan Maju Pilgub Sulteng 2024

Mendaftar di PDIP, Rusdy Mastura Pastikan Maju Pilgub Sulteng 2024
Rusdy Mastura diwakili Tim Sagganipa Bosku, Muhammad Safri dan Andi Aril mengambil formulir pendafatarn calon gubernur Sulteng di PDIP, Selasa (16/4/2024). Foto: Istimewa,

Palu, Teraskabar.id – Gubernur H. Rusdy Mastura memastikan dirinya ikut kontestasi di pemilihan gubernur (Pilgub) Sulawesi Tengah 2024. Hal itu ditandai dengan pengambilan formulir bakal calon gubernur ke Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) pada Selasa siang, (16/4/2024).

Pengambilan formulir dilakukan oleh Mohammad Safri didampingi Andi Ariel Pattalau di kantor PDIP Sulteng Jalan Ogomojolo, Palu Barat, Kota Palu. Safri dan Andi Aril merupakan Tim Rusdy Mastura, Sangganipa Bosku.

Baca jugaSerahkan Formulir Pendaftaran ke PKB Sulteng, Ahmad Ali: Momen Tepat Memimpin Daerah Ini

Safri menjelaskan, pengambilan formulir bakal calon gubernur yang dilakukan oleh petahana Rusdy Mastura melalui timnya, dimulai dari PDIP. Langkah tersebut untuk memastikan kepada publik Sulteng bahwa petahana Rusdy Mastura kembali maju di Pilgub Sulteng 2024.

“Desas – desus bahwa Cudy tidak akan maju pasca putusan MK (Mahkamah Konstitusi) periode 2021 – 2026,” kata Safri melalui keterangan tertulis yang dikirim LO Cudy Sangganipa kepada media ini, Selasa (16/4/2024).

Safri yang dikenal sebagai loyalis Cudy dan saat ini diberi amanah sebagai komando lapangan Sangganipa Bosku menambahkan, dengan pengambilan formulir ini, seluruh relawan Rusdy Mastura di 13 kabupaten/kota kembali konsolidasi.

‘’Kita akan mendaftar juga di partai politik yang membuka pendaftaran. Kita mengikuti mekanisme dan prosedur semua parpol,’’ katanya. (***/teraskabar)

  Ahmad Ali-Al Jufri Minta MK Diskualifikasi Pesaingnya di Pilgub Sulteng 2024