Morowali Utara, Teraskabar.id – Sekretaris Daerah Kabupaten Morowali Utara, Musda Guntur memimpin rapat internal final check hari jadi ke-11 tahun Kabupaten Morowali Utara (Morut) bersama seluruh panitia dan unsur Forkompimda, Selasa (8/10/2024), di ruang rapat sekretaris daerah.
Pembahasan utama dalam rapat final ini adalah untuk memastikan seluruh persiapan baik dari segi sarana dan prasarana dalam kegiatan peringatan hari jadi Kabupaten Morowali Utara yang ke 11 tahun di Pelataran Kantor Bupati Morowali Utara.
Baca juga: Deklarasi Pilkada Damai, Upaya Polres Morowali Utara Wujudkan Pilkada Aman dan Damai
Dalam arahannya, Sekda Morut menegaskan dalam pelaksanaan puncak peringatan hari jadi yang ditandai dengan pelaksanaan upacara, agar disiapkan dengan matang. Sehingga, tidak ada kendala teknis yang terjadi saat upacara berlangsung
“Pelaksanaan upacara untuk bagian perlengkapan tolong disiapkan dengan baik terutama alat dan sound system yang digunakan pilih dengan kualitas terbaik, upacara akan berjalan dengan lancar tanpa ada permasalahan sound system,” imbuhnya.
Ia juga menambahkan, kegiatan upacara dalam rangka peringatan Hari Jadi ini direncanakan akan dihadiri oleh Gubernur Provinsi Sulawesi Tengah dan juga Bupati se-Provinsi Sulawesi Tengah.
Baca juga: Bawaslu Morowali Utara Proses Laporan Soal Penetapan Paslon Kada
Ketua Panitia Hari Jadi Kabupaten Morowali Utara, Kepala Dinas Kesehatan, Romelius Sapara, juga menjelaskan, selain acara utama yaitu pelaksanaan upacara, terdapat juga kegiatan lain dalam meramaikan kegiatan Hari Jadi.
“Kegiatan Bupati Cup merupakan serangkaian dalam peringatan Hari Jadi terdiri dari pertandingan sepak bola dan bola voly kategori pria dan wanita yang terpusat di Kecamatan Mamosalato,” kata Romelius.
Sekretaris Panitia kegiatan Moh. Ridho Hamza juga menambahkan, berbagai lomba juga akan dilaksanakan di Kota Kolonodale seperti gerak jalan, senam kreasi dan lomba olahraga tradisional yang terdiri dari berbagai kategori dan terbuka untuk umum. Selain itu, kegiatan kerja bakti yang terlaksana di hari Jumat tetap dilakukan dan ditambahkan dengan pembenahan area tanggul dengan pengecatan. (Kominfo Morut)