Palu, Teraskabar.id– Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sulawesi Tengah (Sulteng) bersilaturahmi dengan Rektor Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Palu, Sabtu (21/10/2023).
Dalam silaturahmi itu, pengurus PWI Sulteng terdiri dari Sekretaris PWI Sulteng, Temu Sutrisno, Wakil Ketua Bidang Pendidikan, Murtalib, Wakil Ketua Bidang Hukum, Udin Salim, Wakil Ketua Bidang Organisasi, Fery, dan Wakil Ketua Bidang Kesejahteraan dan Pengabdian Masyarakat, Amiluddin diterima langsung oleh Rektor Unismuh Palu, Prof.Dr. H. Rajindra, SE., MM. Rektor Unismuh didampingi sejumlah jajarannya di antaranya, Wakil Rektor Bidang Akademik, Sudirman, S.KM, M.Kes, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan AIK Dr. Moh. Yusuf Hasmin, SH, M.H, serta Ketua Pusat Pengembangan Teknologi Informasi dan Jurnal, Haris Abdul Kadir, SE, MM.
Baca juga: Mantan Pj. Sekdaprov Sulteng Jajaki Nasdem jelang Pilgub
Saat audensi, ada sejumlah agenda yang ditawarkan PWI Sulteng kepada pihak Unismuh Palu;
Pertama, Membangun kesepahaman dengan perguruan tinggi untuk bersama-sama kampanye kedaulatan digital dan nilai-nilai kebangsaan dalam media multiplatform;
Kedua, PWI mendorong dan mendukung program merdeka belajar-kampus merdeka, dengan menyediakan sumberdaya pengajar mata kuliah seputar jurnalistik sebagai pengajar (dosen) tamu, jika program merdeka belajar-kampus merdeka membutuhkan praktisi dan/atau profesional di bidang jurnalistik dan media untuk menjadi dosen tamu;
Baca juga: Unismuh Palu Gelar Salat Idul Adha, Lokasi Pelaksanaan Disesaki Jemaah
Ketiga, PWI menjadi mitra/pembina bagi lembaga pers mahasiswa dalam pengembangan kapasitas dengan menyediakan nara sumber untuk mengisi pelatihan-pelatihan jurnalistik di kampus dan/atau literasi digital.
Kemepat, Bersama-sama membangun iklim kemerdekaan pers dengan bekerja secara kolaboratif mewujudkan pers profesional bermartabat.
Kelima, PWI menawarkan dalam waktu dekat melaksanakan NGOPI (Ngobrol Sambil Olah Pikir) Bareng mahasiswa membahas literasi politik digital, seputar pemilu damai tanpa hoaks, ujaran kebencian, dan politik identitas/ SARA
Baca juga: PWI Sulteng Berbagi, Salurkan Bingkisan Parcel ke Kaum Dhuafa
Sementara itu, pihak Unismuh Palu;
- Menyambut positif tawaran PWI Sulteng dan siap berkolaborasi
- Dosen dan mahasiswa perlu diberi pemahaman terkait media
- Akan menghidupkan kembali pers mahasiswa di kampus
- Melalui kurikulum Merdeka, memungkinkan Unismuh akan menjalin kerjasama dengan pihak PWI
- Melakukan pemagangan mahasiswa di perusahaan pers
- Program sabtu tanpa kegiatan akademik dapat digunakan kolaborasi dengan PWI. (teraskabar)







