Senin, 12 Januari 2026

Bupati Morowali Tinjau Jembatan Kayu Polo di Harapan Jaya

bupati morowali tinjau jembatan kayu polo di harapan jaya
Bupati Morowali tinjau jembatan kayu Polo di Harapan Jaya, Senin (8/12/2025). Foto: Mry

Morowali, Teraskabar.id – Bupati Morowali tinjau jembatan kayu Polo di Desa Harapan Jaya, Kecamatan Bumi Raya, setelah menerima laporan bahwa jembatan tersebut semakin rapuh dan membahayakan warga, Senin (8/12/2025). Saat Bupati Morowali tinjau jembatan, kondisi memperlihatkan papan-papan yang mulai patah dan berpotensi putus sewaktu-waktu. Peninjauan jembatan oleh bupati menjadi pusat perhatian dalam diskusi antara pemerintah daerah, kecamatan, dan pemerintah desa.

Bupati Morowali, Iksan Baharudin Abdul Rauf, turun langsung menapaki jembatan itu. Ia didampingi Kepala Desa Harapan Jaya, Muryanto, bersama Camat Bumi Raya, Armin, SE., serta Camat Witaponda, Nasron, S.Sos. Menurut Iksan, langkah cepat harus dilakukan agar akses warga tetap terjaga sebelum pembangunan jembatan permanen dimulai.

Langkah Cepat Setelah Bupati Morowali Tinjau Jembatan

Dalam kunjungan Bupati Morowali itu, ia langsung memberikan bantuan papan kayu sebagai solusi sementara. Ia menegaskan bahwa pembangunan jembatan beton telah masuk dalam anggaran tahun 2026 dan akan direalisasikan.

“Ini solusi sementara sambil menunggu pembangunan jembatan beton yang sudah masuk dalam anggaran tahun depan,” ujar Iksan sambil memeriksa titik-titik jembatan yang semakin parah.

Kepala Desa Harapan Jaya, Muryanto, menyampaikan apresiasi atas respons cepat tersebut. Ia mengatakan warga selama ini merasa cemas karena kondisi jembatan memburuk dari hari ke hari.

“Kami sangat berterima kasih karena Bupati tinjau jembatan ini secara langsung. Dan mengeksekusi langsung bantuan papan sebagai solusi sementara. Warga sudah lama berharap ada penanganan cepat. Bantuan papan kayu sangat membantu sambil menunggu jembatan beton dibangun,” kata Muryanto.

Ia menegaskan bahwa Jembatan Polo merupakan nadi penting bagi kehidupan warga. Tanpa jembatan itu, aktivitas ekonomi, pendidikan, hingga layanan kesehatan warga menjadi terhambat.

  Resmi Dilantik, Ini Susunan Pengurus SMSI Touna Masa Bakti 2021-2024

Dampak Peninjauan dan Harapan Baru Warga

Kehadiran Iksan di Jembatan Polo membawa harapan baru bagi masyarakat. Langkah Bupati Morowali tinjau jembatan secara langsung dianggap sebagai bukti bahwa pemerintah daerah memberikan perhatian penuh terhadap kebutuhan dasar masyarakat, terutama infrastruktur perhubungan.

Kepala Desa Harapan Jaya berharap pembangunan beton yang dijadwalkan pada 2026 dapat terlaksana tepat waktu, mengingat jembatan kayu kini hampir tidak mampu lagi menahan beban kendaraan.

Komitmen pemerintah dalam memperbaiki Jembatan Polo memberikan sinyal positif bahwa peningkatan layanan publik di desa akan terus berjalan. Setelah Bupati Morowali tinjau jembatan, masyarakat kini memiliki harapan bahwa akses utama mereka akan lebih aman dan layak dalam waktu dekat. (Ghaff/Teraskabar).