Senin, 26 Januari 2026
Home, Sport  

Turnamen Domino Lingkar Tambang di GKT Talise Valangguni, Ini Daftar Pemenangnya

Turnamen Domino Lingkar Tambang di GKT Talise Valangguni, Ini Daftar Pemenangnya
Para pemenang Turnamen Domino Lingkar Tambang menerima hadiah usai partai final tadi malam, Ahad (25/1/2026), di Balai RW 04 Talise Valangguni, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu. Foto: Istimewa

Palu, Teraskabar.id – Turnamen Domino Lingkar Tambang mengusung tema “Menjunjung Tinggi Sportivitas dan Mempererat Silaturahmi” telah berakhir dengan sukses tadi malam, Ahad (25/1/2026).

Turnamen ini dilaksanakan selama 3 hari (23-25 Januari 2026) di Gardu Kampung Tangguh (GKT) yang juga adalah Balai RW 04 Kelurahan Talise Valangguni, Kecamatan Mantikukore.

Kegiatan ini di bagi dalam dua kategori yaitu pertama, open turnamen yang melibatkan para pecinta dan atlet – atlet domino Kota Palu. Bahkan, sejumlah pemain domino dari luar Kota Palu hadir di antaranya dari Pasangkayu, Sulawesi Barat,  Kabupaten Sigi dan Parigi Mourong. Kategori kedua, kelompok pertandingan eksekutif yang melibatkan para Lurah dan perwakilan tokoh masyarakat di sekitar lingkar tambang CPM.

Ketua Panitia Muhammad Asrum, SH, MH., menyampaikan, rasa syukur kegiatan telah selesai dilaksanakan dengan aman, tertib dan lancar. 

“Kegiatan ini dilaksanakan sebagai wahana silaturahmi dan kebersamaan masyarakat dan para pecinta Domino Kota Palu khususnya di wilayah lingkar tambang CPM,” ungkap Asrum yang juga sebagai Ketua Gardu Kampung Tangguh (GKT).

Rusman Ramli, ST, MM., salah seorang anggota DPRD Kota Palu yang turut hadir dalam partai final Turnamen Domino Lingkar Tambang menyampaikan selamat dan sukses luar biasa kepada pasangan peserta yang berhasil menjadi pemenang dan bagi peserta yang belum mendapat juara agar tidak berkecil hati.

“Semoga di event turnamen domino berikutnya bisa mendapat hasil yang terbaik,” ujar Rusman yang juga sebagai Penasehat Gardu Kampung Tangguh (GKT).

Rusman Ramli juga menyampaikan terima kasih dan apresiasi atas dukungan para Lurah sekitar Lingkar Tambang khususnya sponsorship PT. CPM Palu serta dukungan dari Pimpinan PT. Tompotika Raya dan Pimpinan dari LBH  Home Legal Kota Palu.

  Surat Tahanan Israel yang Dibebaskan Hamas: Al-Qassam Memperlakukan Saya dengan Baik

Semoga kedepan lebih banyak lagi sponsorship dan lebih besar lagi hadiah yang diperebutkan.

Daftar Pemenang Open Turnamen Domino Lingkar Tambang

Kegiatan turnamen domino Lingkar Tambang ini diikuti 128 pasang dan mendapatkan rekomendasi Pengda Pordi Kota Palu.

Dan pemenang dalam Open Turnamen Domino Lingkar Tambang ini adalah

Juara 1 : Abhi/ Jihan GOP (Gardu Otista Palu)

Juara 2 : Chaly/Yoyon GIB (Gardu Info Baru)

Juara 3 : Lan/Amon GMB (Gardu Mutiara Palu)

Juara : Rifai/Sabit Gardu Sampokaraja

Sementara untuk kategori Eksekuti, Pemenang 1 Safril/Subhan (Kec.Mantikulore).

Pemenang 2 Zul / Hendra (Kel.Talise Valangguni)

Pemenang 3 Ricky /Sumartono (Kel. Tondo)

Pemenang 4. Taufik-Aksad Wahid (Kel. Kawatuna). (***/red/teraskabar)