Senin, 12 Januari 2026

Ketua PPP Sulteng: Tidak Ada Alasan Menunda Pergantian Ketua DPRD Tolitoli

Ketua PPP Sulteng: Tidak Ada Alasan Menunda Pergantian Ketua DPRD Tolitoli
Ketua DPW PPP Sulteng Fairus Husen Maskati. Foto: Istimewa

Dikonfirmasi, terkait surat permintaan pandangan hukum menyangkut perbedaan penafsiran Tata Tertib (Tatib) DPRD pasal 41  yang dilayangkan ke Biro Hukum Setdaprov Sulteng dan kini jawabannya telah diterima, Wakil Ketua Satu DPRD Tolitoli, Jemy Yusuf, menyatakan akan secepatnya menggelar rapat paripurna berdasarkan agenda yang dijadwalkan Badan Musyawarah (Bamus) DPRD Tolitoli.

” Karena masih di luar daerah, kemungkinan dipastikan Senin pekan depan akan dilakukan rapat paripurna pengumuman pergantian ketua DPRD Tolitoli, Randi Saputra,” katanya.

Disinggung soal upaya negosiasi untuk sengaja terus melakukan penundaan waktu paripurna pergantian ketua DPRD Tolitoli, menurutnya jika upaya tersebut terjadi dirinya selaku wakil ketua satu DPRD akan mengambil sikap penolakan.

Baca juga : Hasil Dugaan Pelanggaran Etik Ketua DPRD Terkait Interpelasi Anies Keluar Pekan Depan

” Karena sudah ada jawaban dari Biro Hukum maka kami akan segera tindak lanjuti, tidak akan tawar menawar, kami di DPRD hanya menjalankan tugas,” katanya.

Ia berkeyakinan paripurna pengumuman pergantian ketua DPRD Tolitoli dari Randi Saputra ke Muhammad Saleh akan digelar secepatnya.

” Sepulang dari Jakarta, rapat paripurna pergantian ketua DPRD Tolitoli akan saya pimpin,” katanya. (ram/teraskabar)

  Luki Garansi Kesejahteraan Buruh, Petani dan Nelayan di Touna ada di Paslon No 2 Ilham-Surya