Palu, Teraskabar.id – Program Magang Nasional di Inspektorat Jenderal Kementerian Dalam Negeri (Irjen Kemendagri) berakhir ditandai penarikan Aparatur Sipil Negara (ASN) secara resmi oleh Pemkot Palu, Kamis (6/11/2025). Wakil Wali Kota Palu Imelda Liliana Muhidin didampingi Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BKPSDMD) Kota Palu, Abidin, hadir langsung pada seremoni penarikan ASN utusan Kota Palu di Irjen Kemendari.
Magang nasional berlangsung selama tiga bulan yang telah diikuti oleh ASN utusan Pemerintah Kota Palu dalam rangka peningkatan kapasitas, wawasan, dan kompetensi aparatur di lingkungan Pemerintah Daerah.
Dalam kesempatan tersebut, Wakil Wali Kota Palu Imelda Liliana menyampaikan terima kasih kepada Inspektorat Jenderal Kementerian Dalam Negeri atas diterimanya ASN utusan Pemerintah Kota Palu selama pelaksanaan magang.
Wakil wali kota juga menyampaikan apresiasi dan kebanggaannya kepada ASN yang telah mengikuti program magang nasional dengan penuh dedikasi dan semangat belajar tinggi.
“Kami sangat mengapresiasi komitmen ASN Kota Palu yang telah menuntaskan program magang nasional ini. Semoga ilmu, pengalaman, dan praktik baik yang diperoleh selama magang dapat diterapkan di lingkungan kerja masing-masing, sehingga pelayanan publik di Kota Palu semakin profesional dan berkualitas,” ujar wakil wali kota.
Program magang nasional ini merupakan bagian dari upaya Pemerintah Kota Palu untuk mendukung penguatan kapasitas sumber daya manusia aparatur, sejalan dengan semangat reformasi birokrasi dan tata kelola pemerintahan yang baik.
Sementara itu, Kepala BKPSDMD Kota Palu, Abidin, menambahkan bahwa keikutsertaan ASN dalam magang nasional di instansi pusat seperti Kemendagri menjadi peluang berharga untuk memperluas wawasan dan memperdalam pemahaman mengenai sistem pengawasan, akuntabilitas, serta pengelolaan pemerintahan yang efektif.
Dengan berakhirnya kegiatan ini, ASN utusan Pemerintah Kota Palu diharapkan dapat menjadi agen perubahan dan pembawa inovasi di satuan kerja masing-masing, serta turut memperkuat kinerja birokrasi.
Sebelumnya, Pemkot Palu mengutus empat Pegawai Negeri Sipil (PNS) untuk mengikuti Program Magang ASN Nasional. Keempat PNS tersebut adalah Andi Amran, S.Sos dan Novieyanti, SS., M.Pd dari Dinas Pariwisata Kota Palu yang akan melaksanakan magang di Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Banyuwangi.
Sementara dua lainnya, yakni Rosedi, S.Pi., MP., MM dan Megawati, SE., MM dari Inspektorat Daerah Kota Palu akan menjalani magang di Inspektorat Jenderal Kementerian Dalam Negeri RI.
Pelepasan keempat PNS tersebut dilakukan secara simbolis oleh Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid, Senin (28/7/2025), di ruang kerja wali kota.
Dalam arahannya, Wali Kota Hadianto menekankan pentingnya memanfaatkan kesempatan ini dengan sebaik-baiknya sebagai bagian dari upaya membangun Kota Palu ke depan.
“Pariwisata itu bukan hanya tentang tempat tujuan atau event saja, tapi semua hal. Komiu datang di sana, cari tahu, baca dulu Banyuwangi sehingga bisa jadi daerah seperti sekarang ini. Lihat betul-betul kotanya, tertata rapi atau tidak, bagaimana pemerintah mengaturnya, seperti apa kerja sama mereka dengan stakeholder, dan bagaimana peraturan pariwisata di sana,” ujar Wali Kota.
Wali Kota Hadianto juga mengingatkan pentingnya mencatat dan mempelajari segala hal yang dapat diaplikasikan di Kota Palu setelah Magang ASN Nasional berakhir. (red/teraskabar)







