Minggu, 25 Januari 2026
Daerah  

Ribuan Peserta Antusias ikuti Sharing Knowledge PT Vale di Kampus Unhas

Ribuan Peserta Antusias ikuti Sharing Knowledge PT Vale di Kampus Unhas
Program Sharing Knowledge yang digelar PT Vale di Baruga Andi Pangerang Pettarani Universitas Hasanuddin, Selasa 17 Oktober 2023. Foto: Humas PT Vale

Vale Rekrut 25 Persen Karyawan Perempuan

Ragil Savitry. Foto: Humas PT Vale

Selain topik sustainability, budaya perusahaan dan Diversity Equity dan Inclusion, mahasiswa juga serius menyimak penjelasan dari Manager Talent Management PT Vale, Ragil Savitry dan Manager HR Project & Recruitment PT Vale Suryono Hadi.
Beberapa point yang ditegaskan, adalah pentingnya calon pekerja melengkapi data diri dan data prestasi di media sosial, khususnya LinkedIn.
Calon pelamar juga pekerja juga diminta lebih kreatif dalam mengisi formulir CV ketika melamar. Misalnya, jika punya pengalaman bekerja di sebuah perusahaan atau organisasi, seharusnya melampirkan juga apa project yang berhasil diselesaikan saat menjalani pekerjaan itu.

Baca jugaPeningkatan Sumber Daya Manusia, CEO PT Vale dan Rektor Unhas Teken Kerja Sama

Hal penting tentang PT Vale juga dijelaskan Suryo adalah terkait keterlibatan perempuan. “Dalam 9 bulan terakhir ini, sekitar 25 persen karyawan yang kami rekrut adalah karyawan-karyawan perempuan.
Terakhir, dia mengingatkan untuk tidak tertipu dengan pengumuman lowongan kerja palsu. Pastikan, lowongan kerja Vale yang asli dan sah dengan mengecek situs resmi Vale.com. (teraskabar)

  Bupati Vera kepada Forum ASN PPPK Donggala: Kecil Peluang Pemerintah Pusat Talangi Gaji PPPK