Selasa, 13 Januari 2026

Safari Ramadan di Bungku Barat, Bupati Iksan: Keamanan Morowali Dimulai dari Masyarakat

Safari Ramadan di Bungku Barat, Bupati Iksan: Keamanan Morowali Dimulai dari Masyarakat
Bupati Morowali Iksan Baharuddin Abdul Rauf disambut warga saat Safari Ramadan di Bungku Barat. Foto: Humas

Morowali, Teraskabar.idBupati Morowali Iksan Baharuddin Abdul Rauf dan Wakil Bupati Iriane Iliyas melanjutkan rangkaian Safari Ramadan di Kecamatan Bungku Barat. Bagi Iksan, pertemuan dengan masyarakat bukan sekadar ajang mempererat silaturahmi, tetapi juga bagian dari upaya menjaga keamanan daerah.

“Selama tiga hari Safari Ramadan ini, saya terus menyampaikan pentingnya bergandeng tangan dalam menjaga kelancaran pemerintahan, terutama dalam hal keamanan. Sebab, seberapa hebat atau pintar pun kita, jika daerah tidak aman dan terjadi konflik, pemerintahan tidak akan berjalan dengan baik,” ujar Iksan dalam sambutannya saat Safari Ramadan di Bungku Barat, Ahad (9/3/2025).

Iksan, yang berasal dari Desa Labota, menekankan bahwa keamanan daerah bukan hanya tanggung jawab aparat, tetapi juga masyarakat.

“Polisi memang bertugas menjaga keamanan, tetapi jika masyarakat tidak rukun, mereka pun akan kesulitan. Keamanan sejati ada di tangan rakyat. Jika masih ada konflik, berarti kita belum benar-benar bersatu,” tuturnya.

Ia pun mengajak seluruh masyarakat Morowali untuk terus menjaga persatuan dan bekerja sama dalam membangun daerah.

“Saya ingin kita semua bergandeng tangan, saling mendukung, dan berpegang teguh demi Morowali yang kita cintai,” pungkasnya. (erny/teraskabar)

  Pemkab Morowali Terkesan Pengelolaan Pertambangan PT Vale