Selasa, 13 Januari 2026
Daerah  

DKP Sulteng Komitmen Tingkatkan Kapasitas dan Kecakapan Nelayan

DKP Sulteng Komitmen Tingkatkan Kapasitas dan Kecakapan Nelayan
Kepala DKP Sulteng Arif Latjuba bersama Chief USAID pada Bimtek SKN yang berlansgung dua hari, 13-14 Juni 2023 di Pagimana, Kabupaten Banggai. Foto: Istimewa

Banggai, Teraskabar.idKepala Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng), Arif Latjuba, menyatakan bahwa Pemerintah Provinsi Sulteng melalui DKP berkomitmen untuk terus meningkatkan kapasitas dan keterampilan nelayan secara berkelanjutan.

“Pelaksanaan bimbingan teknis (Bimtek) ini merupakan salah satu bentuk komitmen DKP Provinsi Sulteng dalam mendorong peningkatan kapasitas dan keterampilan bagi nelayan,” kata Arif Latjuba dalam sambutannya pada Bimtek Sertifikasi Kelayakan Nelayan (SKN) yang diselenggarakan oleh UPT Pelabuhan Perikanan Wilayah III selama dua hari, 13-14 Juni 2023 di Desa Jaya Bakti, Kecamatan Pagimana, Kabupaten Banggai.

Baca jugaPerempuan di Area Pemberdayaan PT Vale Dibekali Keterampilan Menjahit

Menurut Arif Latjuba, peningkatan kapasitas nelayan melibatkan pengetahuan dan kompetensi nelayan dalam hal pelayaran, operasi penangkapan ikan, keselamatan kerja, dan pertolongan pertama dalam kecelakaan di atas kapal. Selain itu, program ini juga mendukung kebijakan nasional untuk meningkatkan keterampilan nelayan kecil di atas kapal melalui partisipasi dalam Bimtek SKN.

Kepala DKP Sulteng menegaskan bahwa bagi nelayan Jaya Bakti yang mengikuti kegiatan Bimtek SKN ini, mereka harus menjadi nelayan yang menjaga laut dengan tidak menggunakan pengeboman untuk mendapatkan hasil perikanan secara instan.

Baca jugaSertifikasi Profesi Penyuluhan Supervisor, 33 Peserta Dinyatakan Kompeten

“Persoalan gender juga akan menjadi bagian dari upaya USAID Ber-IKAN untuk mendorong partisipasi dan kesetaraan bagi para ibu nelayan dalam meningkatkan diversifikasi pengolahan hasil perikanan,” kata Arif.

Baca jugaDKP Sulteng Miliki Rancangan Skema Pemberian Bantuan Pengentasan Kemiskinan

Mewakili Pemerintah Kabupaten Banggai, Sekretaris Dinas Kelautan dan Perikanan Banggai, Sri Istini, SH, MH, menyampaikan dukungan penuh terhadap pelaksanaan program USAID-Ber-Ikan di Kabupaten Banggai. Ia merasa bersyukur karena Kabupaten Banggai terpilih sebagai salah satu lokasi kerja USAID Ber-IKAN bersama dua kabupaten lainnya di Provinsi Sulawesi Tengah.

  82 CJH Parimo Dipastikan Berangkat Tahun Ini

Turut hadir pada kegiatan ini adalah Sekertaris DKP Kabupaten Banggai, Kepala UPT PP Pagimana,  Kepala Bidang Perikanan Tangkap Provinsi Sulawesi Tengah, serta Provincial coordinator Usaid Ber-Ikan Sulawesi Tengah, Hamka Karepesina. (teraskabar)