Palu, Teraskabar.id – PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) dan PT Patrako Motor Abadi (PMA) resmi meluncurkan New XL7 Hybrid, Sabtu (24/6/2023) di Tanaris Cafe Kota Palu, Sulawesi Tengah (Sulteng).
Dengan demikian, New XL7 Hybrid sebagai SUV tujuh penumpang yang ramah lingkungan dengan teknologi hybrid pertama di kelasnya resmi mengaspal di Kota Palu.
Baca juga: Suzuki All New Ertiga Hybrid Resmi Mengaspal di Sulteng Hari Ini
Section Head CS & Development Service PT SIS, Saiful Gaffar mengatakan, New XL7 Hybrid ini merupakan bentuk komitmen dari Suzuki yang terus berupaya memenuhi kebutuhan akan SUV ramah lingkungan untuk mobilitas keluarga modern sehari-hari.
“Suzuki telah memperkenalkan XL7 sejak 2020 dan langsung menerima sambutan yang hangat di publik Indonesia, hingga menjadi unggulan Suzuki hingga saat ini,” kata Saiful Gaffar saat konferensi pers sebelum seremoni peluncuran New XL7 Hybrid.
Baca juga: Pekan Depan, Suzuki All New Ertiga Smart Hybrid akan Mengaspal di Sulteng
Peluncuran New XL7 Hybrid tersebut setelah sebelumnya PT SIS melaksanakan peluncuran di Jakarta pada 15 Juni 2023. Peluncuran di Palu dihadiri langsung tiga orang dari perwakilan PT SIS. Sedangkan dari PT Patraco Motor Abadi dihadiri Owner PT Patraco Motor Abadi dan Branch Manager PT Patraco Motor Abadi, Padlan Candra.
Saiful menambahkan, Suzuki terus menghadirkan berbagai inovasi untuk menghadirkan produk dan layanan yang lebih baik untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari pelanggan.
Baca juga: Mau Miliki Mobil Suzuki, Bisa Tukar Tambah di Patraco Palu
“Seperti yang kami lakukan saat ini, New XL7 Hybrid ini adalah wujud kesinambungan Suzuki akan kontribusi terhadap dunia yang berkelanjutan.
New XL7 Hybrid katanya, tetap mengusung desain SUV yang gagah dan fungsional untuk keluarga,dan saat ini Suzuki menggabungkan kelebihan-kelebihan yang sudah ada di XL7 dengan penambahan teknologi SHVS yang ramah lingkungan. (teraskabar)






