Touna, Teraskabar.id– Pelaku dugaan tindak pidana pembunuhan seorang mahasiswi di Kabupaten Tojo Unauna (Touna) bernama Hijra J. Sigo yang terjadi pada tanggal 7 April 2021 sekitar pukul 17.00 WITA di Desa Sansarino, Kecamatan Ampana Kota, berhasil ditangkap oleh Kepolisian Polres Touna, Sabtu (18/12/2021).
Pelaku berinisial AMM (22) alias Agil warga Jalan Sultan Hasanudin, Kelurahan Labiabae, Kecamatan Ampana Kota.
Keberhasilan pengungkapan kasus pembunuhan ini, atas kerjasama Tim Jatanras Polda Sulteng dan Inafis Polres Poso.
Kapolres Touna AKBP Riski Fara Sandhy didampingi Wakpolres Kompol I Made Dharma, SH, Kasat Reskrim Iptu Muhammad Kasim, SH, Kasubbag Humas Iptu Tryanto, KA Tim Jatanras Polda Sulteng pada saat press release di Mapolres Touna, Senin (20/12/2021), pukul 09.00 WITA menjelaskan, modus operandi tersangka melakukan dugaan pembunuhan.
Baca juga : Polri Masih Terus Periksa HP dan CCTV Kasus Brigadir J
Sekitar pukul 10.00 WITA katanya, tersangka menuju ke pintu depan rumah tinggal korban, lantas tersangka membuka pintu depan rumah korban dengan pelan-pelan dan masuk ke dalam rumah. Saat itu, tersangka melihat korban sedang berbaring di atas kasur yang berada di ruangan tengah menghadap ke dinding sambil memegang handphone.
Kemudian, kata AKBP Riski, tersangka meletakkan nasi kuning di lantai secara pelan-pelan agar tidak diketahui oleh korban. Setelah itu, tersangka langsung menuju ke arah korban dengan cepat lalu membalikkan badan korban yang sedang menghadap ke dinding. Selanjutnya, tersangka naik di atas badan korban agar tidak bisa bergerak dan langsung memukul bagian mata sebelah kanan korban.
“Setelah itu, tersangka memukul lagi dengan menggunakan tangan kanan secara terkepal di bagian mata korban sebelah kanan dan sampai beberapa kali memukul di bagian wajah korban dengan menggunakan kedua tangan. Korban sempat menangis sambil menutupi mukanya dengan kedua tangannya, kemudian tersangka berhenti melakukan pemukulan dan turun dari atas badan korban dan mengambil nasi kuning langsung ke dapur,” ujarnya.
Baca juga : Karena Cemburu, Pria di Touna Ini Habisi Nyawa Kekasihnya






