Sabtu, 24 Januari 2026
Daerah  

Usai Pelantikan Pengurus Kosgoro Parimo, Prioritas Konsolidasi

Usai Pelantikan Pengurus Kosgoro Parimo, Prioritas Konsolidasi
Penyerahan pataka oleh Ketua PDK Kosgoro Provinsi Sulteng, Mohamad Irwan kepada Ketua PDK Kosgoro Kabupaten Parimo, Yusuf, SP. Foto : Istimewa

Parimo, Teraskabar.id – Pengurus PDK Kesatuan Organisasi Serbaguna Gotong Royong (Kosgoro) 1957 Kabupaten Parigi Moutong (Parimo) Sulawesi Tengah (Sulteng) periode 2022-2027 resmi dilantik.

Kegiatan pelantikan tersebut berlangsung di Lapangan Sepak Bola Permata Masigi, Kecamatan Parigi, Sabtu (11/6/2022) sekitar pukul 21.00 WITA.

Ketua PDK Kosgoro 1957 Kabupaten Parigi Moutong, Yusuf, SP mengatakan, sebagai langkah awal usai pelantikan pengurus, pihaknya akan melakukan konsolidasi ke semua kecamatan, desa, bahkan ke pengurus ranting.

Baca juga : Ketua DWP Sulteng Lepas Jalan Santai, Apresiasi ke Peserta dan Panitia

Dia mengatakan, dalam waktu dekat ini PDK Kosgoro 1957 Kabupaten Parigi Moutong, akan melaksanakan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) untuk merumuskan program-program kerja organisasi.

“Jadi pertama melakukan konsolidasi sesuai perintah anggaran dasar dan rumah tangga institusi Kosgoro 1957. Dan itu menjadi prioritas utama dilangkah awal ini. Hal itu kita bicarakan dalam rapat kerja daerah nantinya bersama teman-teman teknis dan taktis,” ujarnya.

  Peredaran Narkoba di Morut Awal 2026: Tiga Pelaku Ditangkap, 15 Paket Diamankan