Senin, 12 Januari 2026
Home, News  

ASN Palu Peroleh Literasi Program Haji Berbasis Keuangan Syariah

ASN Palu Peroleh Literasi Program Haji Berbasis Keuangan Syariah
Edukasi dan penyampaian informasi Produk Haji serta Fasilitas Talangan Haji dari Bank Syariah Indonesia (BSI) bagi ASN berlangsung di Ruang Rapat Bantaya, Kantor Wali Kota Palu, Selasa (23/12/2025). Foto: Kominfo

Palu, Teraskabar.id – Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Palu memperoleh literasi produk layanan haji berbasis keuangan syariah. ASN Palu peroleh literasi dan penyampaian informasi Produk Haji serta Fasilitas Talangan Haji dari Bank Syariah Indonesia (BSI), berlangsung di Ruang Rapat Bantaya, Kantor Wali Kota Palu, Selasa (23/12/2025).

Pelaksana Tugas (Plt.) Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Kota Palu, Rahmad Mustafa, S.STP., M.Si, mewakili Wali Kota Palu, secara resmi membuka kegiatan tersebut.

Menurutnya, ibadah haji merupakan rukun Islam kelima yang menjadi dambaan setiap umat Muslim. Namun demikian, pelaksanaannya membutuhkan perencanaan yang matang, baik dari sisi kesiapan spiritual, kesehatan, maupun kemampuan finansial.

“Oleh karena itu, kehadiran Bank Syariah Indonesia dengan berbagai produk layanan haji yang berbasis prinsip syariah, termasuk fasilitas talangan haji, merupakan solusi yang sangat membantu, khususnya bagi ASN yang memiliki niat kuat untuk menunaikan ibadah haji lebih awal,” ujar Plt. Asisten.

ASN Palu Peroleh Literasi Perencanaan Haji

Pemerintah Kota Palu, lanjut Plt. Asisten, menyambut baik dan mengapresiasi langkah Bank Syariah Indonesia yang secara aktif memberikan edukasi dan literasi keuangan syariah kepada ASN.

Kegiatan ini tidak hanya memberikan informasi teknis terkait pendaftaran haji, tetapi juga mendorong budaya perencanaan ibadah yang tertib, transparan, serta sesuai dengan ketentuan syariah dan regulasi yang berlaku.

ASN Palu Peroleh Literasi Manfaat Produk BSI

Wali Kota Palu melalui Plt. Asisten berharap, melalui kegiatan ini, para ASN dapat memperoleh pemahaman yang utuh mengenai prosedur pendaftaran haji, manfaat produk haji BSI, serta skema pembiayaan yang aman, legal, dan bertanggung jawab.

Dengan demikian, niat suci untuk menunaikan ibadah haji dapat terwujud tanpa memberatkan dan tetap mengedepankan prinsip kehati-hatian serta kemampuan finansial masing-masing.

  Mencuat Dugaan Korupsi BPHTB Rp2,6 Miliar di Pemkot Palu

Literasi Jadi Teladan Spiritual

Selain itu, harapannya ASN tidak hanya profesional dalam menjalankan tugas pelayanan publik, tetapi juga mampu menjadi teladan dari sisi moral dan spiritual.

Kesadaran untuk mempersiapkan ibadah haji sejak dini sebagai bentuk ikhtiar spiritual yang patut mendapat apresiasi dan dukungan bersama.

Mengakhiri sambutan, Pemerintah Kota Palu menyampaikan terima kasih kepada Bank Syariah Indonesia atas sinergi dan kontribusinya. Pemkot berharap kerja sama yang telah terjalin dapat terus bersinergi demi memberikan manfaat yang luas, khususnya dalam meningkatkan kesejahteraan spiritual ASN dan masyarakat Kota Palu secara umum. (red/teraskabar)