Senin, 12 Januari 2026

Bupati Parigi Moutong Terima Lencana Pancawarsa di Peringatan Hari Pramuka

Bupati Parigi Moutong Terima Lencana Pancawarsa di Peringatan Hari Pramuka
Bupati Parimo Erwn Burase dan Wakilnya, Abdul Sahid mengikuti upacara peringatan Hari Pramuka, Kamis (14/8/2025), di Lapangan Pogombo kantor gubernur. Foto: Biro Adpim

Palu, Teraskabar.id – Bupati Parigi Moutong, Erwin Burase menerima Lencana Pancawarsa pada Upacara Peringatan Hari Pramuka ke-64 tingkat Provinsi Sulawesi Tengah, Kamis (14/8/2025), di halaman Kantor Gubernur Sulteng, Kota Palu. Penghargaan ini diberikan atas dedikasinya membina gerakan pramuka di daerah.

Upacara dipimpin Gubernur Sulawesi Tengah Anwar Hafid yang juga Ketua Majelis Pembimbing Daerah Gerakan Pramuka Sulteng. Dalam sambutannya, Anwar menegaskan komitmen memperkuat pembinaan generasi muda melalui pramuka. Salah satu langkahnya adalah membenahi Bumi Perkemahan Paneki di Kabupaten Sigi menjadi pusat kegiatan pramuka yang representatif.

“Tahun ini, tema Hari Pramuka adalah Kolaborasi untuk Membangun Ketahanan Bangsa. Kami ingin pramuka memiliki fasilitas memadai di setiap daerah,” kata Anwar di hadapan ribuan pramuka.

Selain Bupati Erwin, Lencana Pancawarsa juga diberikan kepada Asisten Administrasi Umum Sulteng M. Sadly Lesnusa serta sejumlah pembina pramuka lainnya. Acara dihadiri jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Ketua Kwartir Daerah Pramuka Sulteng Vera Rompas Mastura, dan Ketua TP-PKK Sulteng Sry Nirwanti Bahasoan.

Gubernur Anwar Hafid pada kesempatan tersebut mendorong para bupati/walikota se Sulteng untuk menetapkan lokasi strategis sebagai bumi perkemahan pramuka di wilayah mereka masing-masing.

Tujuannya supaya pramuka memiliki lokasi yang nyaman dan representatif untuk menggelar kegiatan kepramukaan.

“Supaya pramuka tidak sulit lagi cari tempat kalau mau bikin acara,” tegasnya melanjutkan. (red/teraskabar)

  500 Lebih Mahasiswa Terima Bantuan Beasiswa BERANI Cerdas Awal Pekan Ini