Selasa, 13 Januari 2026

Pjs. Bupati Morut Ajak ASN dan Jurnalis Menjunjung Tinggi Netralitas pada Pilkada 2024

Pjs. Bupati Morut Ajak ASN dan Jurnalis Menjunjung Tinggi Netralitas pada Pilkada 2024
Pjs. Bupati Morowali Utara Dr. Farid R. Yotolembah, M.Si menghadiri kegiatan Coffee Morning Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali Utara dengan para Jurnalis, yang dilaksanakan di Aula Hotel Bougenville Kolonodale pada Kamis (24/10/2024). Foto: Kominfo

Morut, Teraskabar.id – Pjs. Bupati Morowali Utara Dr. Farid R. Yotolembah, M.Si menghadiri kegiatan Coffee Morning Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali Utara dengan para Jurnalis, yang dilaksanakan di Aula Hotel Bougenville Kolonodale pada Kamis (24/10/2024).

Kegiatan dialogis yang digelar dengan suasana santai ini diinisiasi oleh Dinas Komunikasi dan Informatika Daerah Kabupaten Morowali Utara (Diskominfo Morut).

Nampak mendampingi Pjs. Bupati Morut yakni Kepala Diskominfo Morut Gatot S.E Budiyanto, S.Kom, Danramil 1311-03 Kapt. Inf. Amrul dan Kanit Reskrim Polsek Petasia IPDA Riswanto, SH.

Baca jugaHUT Ke-11 Morowali Utara, Pjs. Bupati Farid Yotolembah Pimpin Upacara

Hadir pula Asisten I Setdakab Morut Krispen H. Masu, S.Stp, M.Si, Staf Ahli Setdakab Morut Hery Pinontoan, S.STP, Ketua Bawaslu Morut John Libertus Lakawa, Kepala Beacukai Morowali yang diwakili oleh Kepala Seksi Kepatuhan Internal dan Penyuluhan KPPBC TMP C Morowali Andi Wahyudi.

Dalam sambutannya, Pjs. Bupati Morut sangat mengapresiasi kegiatan yang diinisiasi oleh Diskominfo Morut ini karena sangat relevan dengan kondisi tahapan Pilkada yang sedang dihadapi oleh masyarakat saat ini.

Terlebih, hadirnya pihak Bawaslu Morut serta berbagai unsur yang ada dapat memberikan berbagai informasi bahkan edukasi yang berhubungan dengan publikasi yang menjadi tugas dari pihak Diskominfo Morut dan juga para Jurnalis.

“Kehadiran saya di sini untuk menjaga jalannya Pesta Demokrasi di Kabupaten Morowali Utara agar berjalan aman, tenang dan damai. Oleh karena itu saya sangat mengapresiasi kegiatan ini”, ujar Dr. Farid.

Pjs. Bupati Morut juga kembali mengingatkan kepada para ASN di Kabupaten Morowali Utara untuk selalu berhati-hati dalam bertindak ditengah masyarakat. Terlebih dalam mengambil gambar atau berfoto. Jangan sampai gambar atau foto yang diunggah di Sosial Media menunjukan gesture yang menagrah ke salah satu Paslon. Jika sampai terjadi, maka hal ini akan mencemari citra ASN yang dituntut untuk netral dalam setiap tahapan Pilkada.

  Pemberdayaan Tenaga Kerja Lokal, Nursalim: Mendorong Kesejahteraan

Dr. Farid optimis kehadiran Diskominfo Morut yang memiliki peran strategis dalam dunia Digital, dapat selalu membuat konten publikasi yang baik, berakhlak dan dapat mengikuti perkembangan zaman.

“Saya berharap, kita semua dapat bertukar pikiran tentang peran dan fungsi kita semua dalam era komunikasi dan digital yang terus berkembang,” ujar Pjs. Bupati Morut.

Sementara itu, ditempat yang sama, Kepala Diskominfo Morut Gatot S.E Budiyanto mengatakan bahwa kegiatan Coffee Morning ini merupakan kegiatan ke-2 yang telah dilaksanakan selama tahun 2024 dengan mengusung tema “Memperkuat sinergitas antara Pemerintah Daerah, Instansi Vertikal dan Media Serta Menjaga Netralitas ASN Di Pilkada 2024”.

Oleh karena itu, sesuai dengan tema yang ada, dirinya mengajak seluruh pihak untuk sama-sama berdiskusi tentang perannya masing-masing dalam berkontribusi terkait publikasi yang baik dan benar sesuai dengan kaidah yang berlaku.

“Harapan yang besar tentunya membuat kami dari Dinas Kominfo dapat memberikan masukan dan sumbangsih yang baik untuk Morowali Utara khususnya dari segi pemberian informasi dan komunikasi kepada public,” kata Kepala Diskominfo Morut.

Kegiatan dilanjutkan dengan diskusi antara pihak Jurnalis dengan pihak Bawaslu dan pihak lain yang hadir pada kegiatan tersebut. (Kominfo)