
Palu, Teraskabar.id– Anggota DPRD Sulawesi Tengah Dapil Kota Palu, Yahdi Basma, SH mengusulkan kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Palu agar menyiapkan wilayah penangkaran buaya di wilayah di ibukota Provinsi Sulteng.
Usulan tersebut disampaikan Yahdi menyusul beberapa buaya berhasil ditangkap warga, kemudian diserahkan ke BKSDA Sulteng sebelum ditangkarkan di penangkaran buaya di Desa BK, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah.
Terakhir, keberhasilan komunitas nelayan menjerat seekor buaya yang berkeliaran di drainase warga di Kelurahan Talise, Kota Palu, Sabtu malam (22/1/2022).
“Pemerintah Kota (Palu) sudah harus memikirkan serius, area penangkaran buaya yang sekaligus sebagai titik destinasi wisata, untuk merubah petaka menjadi wisata, bencana menjadi berkah,” kata Yahdi kepada media ini, Ahad (23/1/2022).