Sabtu, 19 April 2025
News  

Bahas Project Tahun 2024, Kepala LPKA Palu Bersama Kepala LPP RRI Palu Sambangi Kakanwil Kemenkumham Sulteng

Bahas Project Tahun 2024, Kepala LPKA Palu Bersama Kepala LPP RRI Palu Sambangi Kakanwil Kemenkumham Sulteng
Kepala LPKA Palu, Revanda Bangun bersama Kepala LPP RRI Palu, Muhammad Yusridarto berkunjung ke Kakanwil Kemenkumham Sulteng, Hermansyah Siregar, Selasa (2/1/2024). Foto: Humas LPKA Palu

Palu, Teraskabar.id – Kepala Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Palu, Revanda Bangun bersama Kepala Lembaga Penyiar Publik Radio Republik Indonesia (LPP RRI) Palu, Muhammad Yusridarto sambangi Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kakanwil Kemenkumham Sulteng), Hermansyah Siregar membahas project tahun 2024, guna pemenuhan layanan informasi yang bernilai transparansi kepada masyarakat, Selasa (2/1/2024).

Berlokasi di ruang kerjanya, Kakanwil Kemenkumham Sulteng, Hermansyah Siregar menyambut hangat kedatangan Kepala LPP RRI Palu serta memberikan apresiasi atas kinerja yang dilakukan oleh Kepala LPKA Palu.

Baca juga: Lahan Stasiun RRI Tolitoli Diduga Melampaui Batas Pemilik Lokasi

Hermansyah menyebutkan di tahun 2024, pihaknya telah mengusung semangat layanan Naheba yang memiliki makna hebat. Selain itu, ia berpendapat bahwa keterlibatan media sangatlah penting dalam pemajuan keberhasilan layanan khususnya di jajaran Kanwil Kemenkumham Sulteng.

“Segala layanan yang dihadirkan seperti Bantuan Hukum, Harmonisasi  Perda, Pendaftaran Hak Cipta, Pemenuhan Hak Kewarganegaraan perlu digaungkan kepada masyarakat luas, agar semuanya bisa memahami tugas pokok dan jenis-jenis layanan yang ada di Kanwil Kemenkumham Suteng,” jelasnya

Dalam momen tersebut Kepala LPKA Palu, Revanda Bangun menilai dalam hal penyebaran informasi perlu adanya langkah-langkah strategis serta menjalin kerjasama dengan berbagai stakeholders terkait.

“Di tahun 2024 ini LPKA Palu pastikan akan selalu menghadirkan keterbukaan publik dalam penyampaian informasi mengenai prembinaan kepada anak binaan,” ujar Revanda.

Baca jugaIkut Meriahkan Hari Bakti Ke-78 RRI, LPKA Palu Konsisten Gencarkan Gerakan Cerdas Memilih untuk Pemilu 2024

Dalam momen tersebut, ia menjelakskan bahwa menjadi salah satu unit pelaksanaan teknis di bawah naungan Kanwil Kemenkumham Sulteng, LPKA Palu berhasil mencatatkan diri sebagai satu-satunya satuan kerja yang pertama menjalin kerjasama dengan LPP RRI Palu serta banyak menorehkan prestasi yang membanggakan baik ditingkat regional maupun nasional.

  GIZ Perkenalkan Proyek AgriCRF ke Pemprov Sulteng

“Semoga komitmen bersama ini dapat mengawali tahun 2024 dengan baik, serta menorehkan prestasi guna mendukung pemajuan daerah melalui penyebaran informasi teraktual,” tambahnya.

Senada Kepala LPP RRI Palu, Muhammad Yusridarto juga menjelaskan bahwa pihaknya terkesan atas kinerja yang dilakukan oleh LPKA Palu selama ini, dan pihaknya akan siap terus mendukung berbagai program dari Kanwl Kemenkumham Sulteng maupun LPKA Palu dalam memberikan informasi layanan yang dibutuhkan oleh masyarakat.

Baca jugaKakanwil Kemenkumham Sulteng Silaturahmi ke PWI Sulteng

“Saya pastikan akan mendukung penuh program-program yang diciptakan ataupun dihadirkan oleh Kanwil Kemenkumham Sulteng baik dari Pemasyarakatan maupun Keimigrasian, selain itu saya ucapkan terima kasih atas kerjasama selama ini dengan LPKA Palu. Mari bersama membangun daerah semakin maju,” pungkasnya. (Humas LPKA Palu)