Jakarta, Teraskabar.id– Pelatih Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-23 ShinTae-yong tidak memasukkan Witan Sulaeman dalam skuat Timnas di ajang AFF U23 nantinya.
Shin Tae-yong menjelaskan, selain Witan Sulaeman, ada beberapa pemain lainnya yang juga tidak dimasukkan di Timnas yang akan berlaga di ajang AFF U23. Di antaranya, Elkan, Egi, dan Asnawi.
“Saat ini, Elkan (Baggott), Egi (Maulana), Witan (Sulaeman) dan Asnawi (Mangkualam) adalah pemain-pemain abroad dan memang tidak bisa dipanggil untuk memperkuat Timnas di AFF U23,” kata Shin Tae-Young yang diterjemahkan oleh Jeje saat tampil di Podcast Close The Door milik Dedy Corbuzier yang tayang di youtube-nya, Selasa (11/12022).
Juru taktik asal Korea Selatan itu menjelaskan alasan sehingga keempat pemain tersebut tidak panggil bergabung ke Timnas di ajang AFF U23 karena terganjal regulasi FIFA yang tidak mengizinkan memanggil para pemain di luar FIFA Matchday. “Ada regulasi dari FIFA sehingga tidak bisa semaunya memanggil mereka (pemain abroad),” ujarnya.
Oleh karena itu kata Shin Tae-young, keempat pemain tersebut ditekankan untuk fokus dulu ke tim masing-masing. “AFF U23 fokusnya menggunakan jasa para pemain yang merumput di liga Indonesia,” katanya. (teraskabar)