Palu, Teraskabar.id – Muh Yasir Hamdani menjuarai Turnamen Catur Percasi Tatanga 2022, Sulawesi Tengah, Ahad (4/12/2022), di gedung serbaguna Kelurahan Palupi, Kecamatan Tatanga, Kota Palu.
Turnamen catur cepat 25 menit sistem Swiss 5 babak memperebutkan piala dan dana pembinaan total Rp5.700.000 serta bingkisan dari Batik Bomba, diikuti 74 atlet catur dari berbagai daerah di Sulawesi Tengah. Di antaranya, 58 pecatur dari Kota Palu, satu orang dari Morowali, dari Donggala dan Sigi masing-masing enam pecatur.
Turnamen ini dibuka oleh Pembina Percasi Kecamatan Tatanga H Mulyono SE, Ak, MM. Ia menitip pesan kepada semua pecatur agar bertanding dengan selalu mengedepankan dan menjunjung tinggi sportivitas dan fairplay, sebagaimana harapan dari pelaksanaan turnamen ini.
Baca juga : 32 Atlet Catur Ikut Porkot Palu Ke-V, Seleksi Porprov 2022
Pada turnamen yang dipimpin oleh wasit nasional Yoppie Mendur ini, Yasir meraih juara I Turnamen Catur Terbuka Percasi 2022 setelah di babak kelima atau babak terakhir ditahan remis oleh Handry Kawulur (Palu) di meja 1.
Di meja 2, Saiful (Parigi Moutong) berhasil memenangkan pertandingan cukup alot melawan MP Roy Rizal (Sigi). Sementara MN Abdul Azis (Morowali) tampil di meja 3 melawan Arom Mustarom (Sigi) dimenangkan oleh MN Abdul Azis. Muh. Yasir, MN Abdul Azis, Handry Kawulur, serta Saiful masing-masing meraih nilai kemenangan (victory poin) yang sama yaitu poin 4,5 dari 5 babak yang dipertandingkan. Namun pada perhitungan Tie Break Solkoff/Buchholoz, Muh Yasir berhasil meraih 17,5 poin, sehingga berhak menjadi juara pertama dan mendapat piala, dana pembinaan Rp1 Juta, serta bingkisan dari batik Bomba.